Cipta Kondisi Jelang Lebaran Topat, Sat Binmas Polresta Mataram Sambangi Obyek Wisata

    Cipta Kondisi Jelang Lebaran Topat, Sat Binmas Polresta Mataram Sambangi Obyek Wisata

    Mataram NTB - Dalam rangka Cipta Kondisi Kamtibmas yang kondusif menjelang Perayaan Lebaran Topat Tahun 2023, Sat Binmas Polresta Mataram Polda NTB mengintensifkan berikan imbauan di beberapa obyek wisata di wilayah hukum Polresta Mataram. Rabu, (26/04/2023)

    Kapolresta Mataram melalui Kasat Binmas AKP Maad Adnan mengatakan bahwa hal ini dilakukan dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas menjelang Lebaran Tupat yang tinggal beberapa hari lagi akan berlangsung.

    Kegiatan dilakukan dalam bentuk memberikan himbauan kepada pengunjung, masyarakat dan terutama kepada pengelola obyek wisata untuk saling menjaga kondusifitas keamanan dan mengantisipasi peristiwa yang dapat menggangu kamtibmas menjelang perayaan Tradisi Lebaran Topat 2023.

    "Pasca Idul Fitri di Kota Mataram masih di dominasi kegiatan masyarakat yang melaksanakan berziarah kemudia biasanys dilanjutkan dengan aktivitas rekreasi di obyek wisata.

    Oleh karena itu lanjutnya, Hal ini yang menjadi perhatian dan prioritas kami untuk secara intensif memberikan imbauan kamtibmas mencegah kriminalitas.

    Kepada masyarakat yang membawa anak-anak dan keluarganya agar senantiasa menjaga betul seluruhnya, jangan sampai luput dari pantauan.

    Ia berharap masyarakat harus mematuhi imbauan-imbauan yang diberikan petugas di sekitar pantai serta selalu waspada terhadap kerawanan 3C untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, jelasnya

    Lokasi yang dikunjungi antara lain yaitu Makam Bintaro, Makam Loang Baloq, Pantai Gading, Pantai Mapak dan Pantai Ampenan. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Ratusan Warga Antusias Serbu Armada Gratis...

    Artikel Berikutnya

    Wujud Kepedulian Terhadap Anggota dan Keluarga,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Membangun Positivisme Bangsa Indonesia di Tengah Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Dunia

    Ikuti Kami